Pesangon Tak Kunjung Dibayarkan, FSP BUMN Bersatu dan Buruh Ancam Blokir TMII Saat Acara G20

- 10 Oktober 2022, 18:22 WIB
Potret Taman Mini Indonesia Indah
Potret Taman Mini Indonesia Indah /Instagram.com/@kemenpupr

Selanjutnya, Presiden Jokowi meninjau progres renovasi TMII yang menghabiskan anggaran sebesar Rp1,1 triliun pada Selasa, 23 Agustus 2022.

Jokowi tentu berharap renovasi TMII ini dapat menjadikan TMII sebagai tujuan wisata masyarakat untuk melihat keberagaman seni dan budaya yang dimiliki Indonesia.

"Kita harapkan setelah direnovasi Taman Mini Indonesia Indah (TMII) ini menjadi tujuan wisata masyarakat dan juga turis mancanegara. Saya titip pesan juga tarifnya jangan mahal-mahal, rakyat harus bisa tetap menikmati TMII ini," kata Jokowi.

Sejak diresmikan pada tahun 1975, TMII belum pernah dilakukan renovasi secara besar-besaran sehingga banyak bangunan dan anjungan-anjungan provinsi yang sudah rusak serta keropos.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Suami Pengganti 10 Oktober 2022: Baper Parah! Ariana Cemburu Lihat Dinda Dekati Saka

Untuk itu, Jokowi meminta kepada pengelola TMII menggelar secara rutin acara-acara yang berkaitan dengan seni budaya.

"Jadi ada calendar of event yang jelas sehingga menjadi sebuah tontonan yang baik untuk rakyat terutama untuk anak-anak kita," kata Jokowi.

Sementara itu, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko TWC, Mohamad Nuh Sodiq membantah pesangon karyawan TMII belum dibayarkan.

Kata dia, sejak perseroan mendapatkan mandat dari Setneg untuk mengelola TMII, Perseroan telah memenuhi kewajiban kepada para karyawan sepenuhnya. Bahkan pada saat pandemi ketika TMII tidak beroperasi.

Baca Juga: Heru Budi Hartono Diserang Isu Korupsi, Jokowi Bersuara Kualitas Pj Gubernur DKI Jakarta Ganti Anies Baswedan

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah