Inilah Tiga Jenis Serangan Siber yang Diprediksi Bakal Marak di Tahun 2023, Pemerintah Harus Waspada!

- 28 Desember 2022, 14:18 WIB
Ilustrasi Serangan Siber China Terhadap Rusia
Ilustrasi Serangan Siber China Terhadap Rusia /Foto/Ilustrasi/Reuters

JURNAL MEDAN - Pakar keamanan siber dari CISSReC Pratama Persadha memprediksi tiga jenis serangan siber yang bakal marak di tahun 2023.

Ketiga jenis serangan siber itu adalah ancaman dari Advanced Persistent Threat (APT), ransomware, dan serangan terhadap supply chain.

Secara definisi supply chain atau rantai pasok dapat dimaknai sebagai jaringan perusahaan-perusahaan yang secara berkala bersama-sama menciptakan dan mengantarkan suatu produk kepada konsumen akhir.

Baca Juga: Gedung Putih Undang 32 Negara Bahas Ransomware, Indonesia Tak Diundang, Padahal Penduduk 270 Juta

Sedangkan serangan APT seringkali adalah bentuk serangan state actor seperti serangan APT-29 dari Rusia seperti dituduhkan AS dan sekutunya.

Pratama mengatakan di tahun 2023 perang siber masih akan berlangsung dengan prediksi eskalasi semakin besar.

Salah satu faktor membesarnya eskalasi perang siber adalah kesepakatan bantuan serta pembelian senjata antara Ukraina dan AS.

"Tentu perang konvensional saat ini selalu disertai dengan perang siber yang sebenarnya juga sudah dan sedang berlangsung saat ini," kata Pratama Persadha dalam keterangannya, Rabu, 28 Desember 2022.

Baca Juga: BSSN Ungkap Peta Keamanan Siber Nasional yang Terbagi ke Dalam Tiga Periode Hingga Tahun 2045

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x