Resep Rendang Padang Nikmat, Kreasi Terbaru Daging Qurban untuk Idul Adha 2022

- 1 Juli 2022, 11:05 WIB
Ilustrasi Rendang Padang Nikmat
Ilustrasi Rendang Padang Nikmat /Instagram

JURNAL MEDAN - Resep Rendang Padang, bisa jadi salah satu kreasi olahan menu daging Qurban di Idul Adha 2022.

Resep rendang Padang selalu jadi favorit. Rasanya yang lezat dan nikmat. Rendang Padang rata-rata jadi favorit masyarakat dalam mengolah daging Qurban di Idul Adha.

Rendang Padang mempunyai cita rasa yang kaya dengan bumbu dan rempah-rempah.

Baca Juga: Resep Sate Kambing Empuk, Menu Spesial Idul Adha 2022 Penggugah Selera

Sehingga cocok saat perayaan Hari raya Idul Adha 2022. Ketika daging Qurban diolah menjadi rendang dengan pendamping sepiring nasi hangat. Maknyus!

Berikut ini resep rendang Padang dilansir Instagram Devina Hermawan:

Bahan-bahan

600 daging sapi (Potong sesuai selera)
5 siung bawang putih
7 siung bawang merah
5 butir kemiri
8 cabai keriting merah
2 cabai merah
3 cm jahe
80 ml minyak
2 batang serai, potong dan geprek
1 cm lengkuas, iris dan geprek
5 lembar daun jeruk purut
3 lembar daun kunyit
1 lembar daun pandan
3 lembar daun salam
500 ml air
500 ml santan kental

Baca Juga: Resep Sop Iga Bakar, Cocok Jadi Menu Spesial Idul Adha 2022 untuk Keluarga dan Saudara

Rempah kering

1 sdm ketumbar bubuk
1 sdt lada putih bubuk
2 sdt jinten bubuk
1/4 sdt kayu manis bubuk
1 sdt pala bubuk
1 sdt bunga lawang bubuk
1 sdt kapulaga bubuk
1 sdt cengkeh bubuk
1 sdt cabai bubuk

Catatan: Jika tidak memiliki rempah bubuk boleh pakai rempah yang butiran, kemudian dihaluskan.

Baca Juga: Resep Dendeng Balado, Jadikan Menu Spesial Keluarga di Idul Adha 2022

Lainnya

1/2 sdm garam
2 sdt gula
1 sdt kaldu jamur

Cara membuat

1. Blender bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai merah, cabai keriting merah, dan jahe mengggunakan minyak

2. Campurkan daging dengan rempah kering lalu ratakan sambil dipijat-pijat. Agar bumbu lebih meresap bisa dimarinasi semalaman dan ditambahkan garam.

3. Panaskan pan dan tuang bumbu halus, tambahkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk purut, daun kunyit, dan daun pandan.

Baca Juga: Resep Asem asem Iga Sapi, Cocok Jadi Menu Spesial Keluarga di Idul Adha 2022

Lalu tumis jangan sampai terlalu kering kemudian masukkan daging yang sudah dimarinasi sampai tersangrai dengan baik lalu masukkan santan dan air kemudian aduk rata.

4. Masukkan garam, gula,dan kaldu jamur lalu masak hingga mendidih menggunakan api sedang lalu gunakan api kecil dan tutup pan sambil sesekali diaduk dan masak hingga meresap.

5. Saat air sudah akan habis, masak rendang dengan api kecil sambil terus diaduk-aduk hingga kering dan bumbu menempel pada daging.

6. Rendang siap disajikan atau disimpan dalam wadah tertutup dan letakkan dilemari es. Jika mau dikonsumsi tinggal panaskan sebentar.

Baca Juga: Resep Iga Bakar Madu Saus Kacang untuk Idul Adha 2022, Tambah Pelengkap Acar dan Kentang Goreng Makin Mantap!

Selesai, resep rendang padang nikmat pendamping nasi hangat siap disantap bersama keluarga di Hari Raya Idul Adha 2022. Selamat mencoba. ***

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x