ADU STATISTIK Liga 2 2021: Kala Rans Cilegon FC Hanya Mau Hasil Imbang saat Sriwijaya FC Butuh Kemenangan

- 22 Desember 2021, 14:44 WIB
ADU STATISTIK Liga 2 2021: Kala Rans Cilegon FC Hanya Mau Hasil Imbang saat Sriwijaya FC Butuh Kemenangan untuk Lolos
ADU STATISTIK Liga 2 2021: Kala Rans Cilegon FC Hanya Mau Hasil Imbang saat Sriwijaya FC Butuh Kemenangan untuk Lolos /Instagram @rans.cilegonfc.official


JURNAL MEDAN - Sriwijaya FC akan menghadapi Rans Cilegon FC di laga terakhir babak delapan besar Liga 2 2021 grup X, Rabu 22 Desember 2021 pukul 21.00 WIB.

Hasil akhir dari pertandingan ini akan menentukan langkah Sriwijaya FC dan Rans Cilegon FC untuk melaju ke babak semi final Liga 2 2021.

Rans Cilegon FC berada di puncak klasemen grup X, sementara Sriwijaya FC berada di posisi ke tiga papan klasemen babak delapan besar Liga 2 2021.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING, Prediksi Skor dan Line Up Sriwijaya FC vs Rans Cilegon Liga 2 2021, Live di Indosiar

Rans Cilegon FC mengumpulkan 6 poin dengan dua kali kemenangan, pada pertandingan kedua Rans FC berhasil mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor 2-1.

Setelah mengalahkan Persiba, Rans Cilegon FC hampir dipastikan lolos ke babak semifinal Liga 2.

Kendati demikian Rahmad Darmawan, pelatih Rans Cilegon tidak ingin menganggap timnya sudah lolos karena melawan Sriwijaya merupakan laga penting.

Baca Juga: 5 Pemain Sepakbola Indonesia yang Meninggal Dunia Akibat Insiden Benturan Keras. Ada Taufik Ramsyah di Liga 3

"Saya harap pemain tidak cepat puas, karena kita harus tetap memaksimalkan pertandingan terakhir, untuk memastikan kita lolos," ujar Rahmad Darmawa pada konfrensi pers setelah pertandingan melawan Persiba.

Halaman:

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x