Shin Tae Yong Kecewa Permainan Timnas Lawan Timor Leste, Warganet: Pemain Kembali ke Setelan Pabrik, Coach!

- 28 Januari 2022, 06:05 WIB
Shin Tae Yong Merasa Kecewa dengan Permainan Timnas Saat Lawan Timor Leste, Warganet: Pemain Kembali ke Setelan Pabrik, Coach!
Shin Tae Yong Merasa Kecewa dengan Permainan Timnas Saat Lawan Timor Leste, Warganet: Pemain Kembali ke Setelan Pabrik, Coach! /@pssi

JURNAL MEDAN - Pelatih Timnas Shin Tae Yong kecewa dengan permainan skuad Garuda meski mengalahkan Timor Leste 4-1 di FIFA Matchday, Kamis, 27 Januari 2022.

Beberapa warganet yang ikut merasa kecewa dengan permainan Timnas mengungkapkan melalui akun media sosial, termasuk ungkapan 'setelan pabrik' karena pemain kembali ke klub.

"Tanpa pemain Timnas Indonesia abroad, pemain Indonesia kembali ke setelan pabrik coach," ujar akun @wildanhidayat0303.

Baca Juga: Profil Ronaldo Kwateh, Pemain Timnas Indonesia yang Cetak Rekor Sebagai Debut Termuda Saat Lawan Timor Leste

Ungkapan akun tersebut seperti menggambarkan buruknya permainan Indonesia saat tertinggal satu gol di babak pertama.

Indonesia memang berusaha mengontrol permainan sejak awal tetapi kecolongan lewat aksi individu Paulo yang mencetak gol di menit 34.

Usaha Evan Dimas dkk untuk mencetak gol penyeimbang memang ada, tetapi masih bisa diatasi dengan baik oleh pertahanan Timor Leste.

Di babak kedua Shin Tae Yong memutar otak, untuk mendapatkan daya serang dan taktik efektif mengejar ketertinggalan.

Baca Juga: Timnas Berhasil Comeback, Timor Leste Digulung 4-1, Shin Tae Yong Malah Ngamuk-ngamuk

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x