Prediksi Line Up Persib Bandung vs Persebaya di BRI Liga 1 2021. David da Silva Janji Benamkan Mantan Klub

- 19 Maret 2022, 06:35 WIB
Prediksi Line Up Persib Bandung vs Persebaya di BRI Liga 1 2021
Prediksi Line Up Persib Bandung vs Persebaya di BRI Liga 1 2021 /Instagram @ardi_monon



JURNAL MEDAN - Berikut ini prediksi line up pemain laga antara Persib Bandung vs Persebaya di pekan ke 32 BRI Liga 1 2021 yang akan berlangsung hari ini, Sabtu 19 Maret 2022.

Big Match Persib Bandung menghadapi Persebaya di pekan ke 32 BRI Liga 1 2021 akan menentukan bagi Pangeran Biru maupun Bajul Ijo dan menjadi penentu juara musim ini.

Menghadapi Persebaya yang merupakan mantan klub sendiri dari striker Persib Bandung, David da Silva berjanji akan bermain secara profesional di laga krusial ini.

Baca Juga: Prediksi dan Head to Head Persib Bandung vs Persebaya di BRI Liga 1 2021. Pangeran Biru Optimis Meraih 3 poin

David da Silva memastikan akan tampil 100 persen agar Persib Bandung dapat mengalahkan Persebaya di laga penentu juara BRI Liga 1 2021.

" Saya memang pernah bermain bersama Persebaya tetapi saya akan tampil 100 persen untuk Persib Bandung agar memberikan kemenangan," tegas David da Silva dikutip dari laman Pangeran Biru, Sabtu 19 Maret 2022.

Seperti David da Silva memperkuat Persebaya pada tahun 2021 lalu, sebelumnya akhir Persib bandung  mendatangkan striker asal Brasil dari klub  Terengganu FC.

Baca Juga: Lagi, Stefano Lilipaly Ngelike Postingan Nick Kuipers di Instagram Jelang Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

Mantan striker Bajul itu mengaku sudah menantikan pertandingan Persib Bandung melawan Persebaya di lanjutan BRI Liga 1 2021.

"Ini akan menjadi pertandingan bagus, jadi semua akan menikmati laga antara Persib Bandung melawan Persebaya," ujar David da Silva.

Sementara pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memastikan tim Pangeran Biru akan membalas kekalahan atas Persebaya di putaran pertama BRI Liga 1 2021.

"Persib Bandung masih merasakan sakit saat putaran pertama, bagaimana gol tercipta setelah kami bermain bagus hampir 60 menit tetapi karena faktor lain  harus kalah," ujarnya.

Baca Juga: Fakta Hoki Kostum Putih Persib Bandung, Kerap Menang di Laga Krusial, Persija Jakarta hingga Arema FC Keok

Robert Alberts menjelaskan kemenangan atas Persebaya di laga pekan 32 akan membuat Persib Bandung tetap bisa bersaing dengan Bali United di papan atas klasemen.

"Kemenangan ini juga akan menunjukan bagaimana trek kami untuk meraih gelar titel masih terbukaa dengan mengunci kemenangan dari Persebaya," jelasnya.

Kedua pelatih diprediksi akan menurunkan starting line up pemain dan formasi terbaiknya agar dapat meraih kemenangan di pekan ke 32 BRI Liga 1 2021.

Berikut ini prediksi line up antara Persib Bandung dan Persebaya di pertandingan krusial penentu juara BRI Liga 1 2021 :

Baca Juga: SAMSUL ARIF, Supersub yang Siap Gacor ke Gawang Persib Bandung, Striker Persebaya Surabaya yang Disegani Lawan

Persib Bandung (4-3-3)
 
Teja Paku Alam (GK), Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Henhen Herdiana, Mohamed Rashid, Beckham Putra, Marc Klok, Febri Haryadi, Bruno Cantanhede dan David da Silva.

Persebaya (4-3-3)

Ari Sutarya (GK), Alie Sesay, Reva Adi, Arif Satriya, Adi Setiawan, Alwi Slamet, Muhammad Hidayat, Bruno Moreira, Taisei Marukawa, Supriadi dan Arsenio Valpoort.

Baca Juga: Jalur Juara Liga 1 Tinggal Persib Bandung dan Bali United, Robert Alberts: Eks Persebaya Surabaya Jadi Kunci

Laga antara Persib Bandung vs Persebaya di pekan ke 32 BRI Liga 1 2021 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Denpasar dan akan kick off pukul 20:30 WIB.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x