Duh, PSMS Medan Digulung PSAD 5-0, Warning Buat I Putu Gede: Masih Banyak Celah di Pertahanan

- 28 Mei 2022, 13:03 WIB
Laga uji coba PSMS Medan saat digulung PSAD 5-0 di Stadion Teladan, Medan, Sabtu, 28 Mei 2022
Laga uji coba PSMS Medan saat digulung PSAD 5-0 di Stadion Teladan, Medan, Sabtu, 28 Mei 2022 /Official PSMS Medan

Sejumlah pemain muda, pemain trial PSMS berkolaborasi dengan beberapa pemain pengalaman seperti Abdul Rohim hingga Ichsan Pratama.

Hasilnya, di babak pertama, PSMS sudah tertinggal 0-3. Di babak kedua, PSMS merotasi semua pemain.

Pemain senior seperti Supardi Nasir, Arif Suyono masuk namun PSMS gagal mencetak gol. Malah kebobolan 2 gol, hingga akhirnya takluk 0-5.

I Putu Gede, menyadari para pemain banyak melakukan kesalahan-kesalahan mendasar sampai gagal menciptakan sejumlah peluang menjadi gol.

Baca Juga: I Putu Gede Pernah Minta 50 Persen Skuad PSMS Medan Musim Lalu Dipertahankan, Termasuk Ichsan Pratama

"Kedua, wajar situasi seperti ini (kalah) banyak gol, karena kita belum banyak (fokus) ke latihan defence hingga attacking, termasuk (antisipasi) counter attack. Inilah mesti ada pembenahan," ujarnya.

Laga uji coba melawan PSAD sekaligus menjadi evaluasi Putu Gede terkait kesiapan mental para pemain saat menghadapi tim-tim solid.

"Yang paling penting sikap pemain ya, gak siap mereka. Banyak dari mereka yang gak siap main di awal (mental). Saya gak bicara gol cepat, tapi dari awal gak siap, jadinya seperti ini (kurang fokus dan konsentrasi)," ucapnya.

Setelah pertandingan ini PSMS tentu harus melakukan pembenahan karena permainan melawan PSAD berbeda dengan permainan dua laga uji coba sebelumnya.

Baca Juga: Tayang di SCTV. Catat Jadwal Siaran Langsung Laga Final Liga Champion 2022 Real Madrid vs Liverpool

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah