Lampu Stadion Mati, Laga PSMS vs Persiraja Banda Aceh di Liga 2 2022 Terpaksa Dibatalkan

- 5 September 2022, 23:13 WIB
Lampu Stadion Mati, Laga PSMS vs Persiraja Banda Aceh di Liga 2 2022 Terpaksa Dibatalkan
Lampu Stadion Mati, Laga PSMS vs Persiraja Banda Aceh di Liga 2 2022 Terpaksa Dibatalkan /Instagram @officialpersiraja1957 dan @official_psmsmedan



JURNAL MEDAN - Laga PSMS vs Persiraja Banda Aceh di Liga 2 2022 terpaksa dibatalkan akibat stadion H Dimurthala mati lampu jelang kick off berlangsung.

Laga PSMS Medan melawan Persiraja Banda Aceh di Liga 2 2022 grup barat rencananya akan digelar pada pukul 20.30 WIB.

Namun jelang kick off pertandingan PSMS Medan vs Persiraja Banda Aceh di Liga 2 2022 Stadion H Dimurthala alami mati lampu.

Baca Juga: Tiba di Banda Aceh, Kapten PSMS Medan Ucap Bismillah, Berharap Dewi Fortuna Memihak Ayam Kinantan

Sehingga untuk menunggu lampu stadion kembali dapat dihidupkan, kemudian laga tim Ayam Kinantan ini ditunda hingga pukul 21.30 WIB.

Hingga pukul 21.30 WIB lampu stadion H Dimurthala tetap mati sehingga laga PSMS Medan lawan Persiraja Banda Aceh ini terpaksa dibatalkan.

Setelah kejadian itu, skuad PSMS Medan meninggalkan stadion karena sudah tidak dapat melakukan pertandingan Liga 2 2022.

Baca Juga: Prediksi Line Up Pemain Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan di Liga 2 2022, Nico Malau dan Supardi Main?

Dengan kendala mati lampu di stadion tersebut, belum diketahui apakah laga PSMS Medan melawan Persiraja Banda Aceh ditunda dan dijadwalkan ulang.

Sebelumnya pelatih PSMS Medan berharap kedua tim tampil terbuka dengan jual beli serangan sehingga pertandingan berjalan menarik sekaligus menghibur penonton.

"Kami sudah mempersiapkan. Away kedua juga. Besok kita akan berusaha maksimal, itu yang pertama," jelasnya saat konferensi pers sebelum laga.

Baca Juga: Persiraja Bakal Repotkan PSMS Medan, Pelatih: Kami Tampil 100 Persen, Laskar Rencong Siap Membekap Tim Tamu

I Putu Gede berharap para pemain PSMS Medan dan Persiraja Banda Aceh dapat memberikan hiburan kepada penonton yang hadir di stadion.

"Kedua tentu ini menghibur masyarakat, karena ini yang pertama di stadion ini (H. Dimurthala) tidak ada pertandingan liga (karena pandemi Covid-19)," pungkasnya.

Sementara itu PSMS tetap membutuh kemenangan untuk membuka jalan mencapai target promosi ke Liga 1 musim depan.

Baca Juga: PSMS Medan On Fire! Putu Gede Ingatkan Para Pemain, Laskar Rencong Bakal Ganas di Hadapan Para Pendukungnya

Meskipun jalan PSMS masih panjang di Liga 2022 namun konsistensi meraih kemenangan perlu diperlihatkan Ayam Kinantan sejak awal musim.

Sebaliknya Persiraja Banda Aceh merupakan tim yang terdegradasi dari Liga 1. Persoalan terbesar mereka adalah skuad baru terbentuk beberapa pekan sebelum Liga 2 2022 bergulir.

Tetapi, tampil di hadapan publik sendiri tentu menjadi modal besar bagi skuad Laskar Rencong untuk meraih poin penuh.***

Editor: Irwansyah Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x