Profil Ricky Yacob, Legenda PSMS Medan dan Timnas, Striker Pertama Indonesia yang Merumput di Jepang

- 22 November 2022, 18:44 WIB
Ricky Yacob, legenda PSMS Medan dan Timnas Indonesia
Ricky Yacob, legenda PSMS Medan dan Timnas Indonesia /Dok. Pribadi Indra Efendi Rangkuti

Aksinya yang mantap di lapangan membuat pelatih Edy Simon bersama asistennya Subekti menariknya untuk bergabung di PSMS Junior yang disiapkan untuk menghadapi Suratin Cup 1980.

Ricky kemudian bergabung dalam Tim PSMS Junior bersama Eddy Harto, Langkat Sembiring, Juanda, Benny Van Breukelen, Musimin, Sutrisno, Taufik Azhari, Azhari Rangkuti, Rapeno, Bambang Usmanto dll.

Di tim ini Ricky Yacob tampil memukau dan meyakinkan dan sukses mengantarkan PSMS Jr menjadi Juara Suratin Cup 1980 dengan mengalahkan Persiter Ternate 3-0 di lata final.

Aksinya yang memikat kemudian membuat Pelatih PSMS Sr Yuswardi memanggil Ricky Yacob beserta Supardi, Bambang Usmanto dan Juanda untuk memperkuat PSMS di babak 6 Besar Divisi Utama PSSI 1980.

Baca Juga: Calon PPK dan PPS Segera Lapor Jika Nama Dicatut Parpol, KPU: Laman Info Pemilu Sediakan Fitur Pengaduan

Ricky tampil mendampingi para seniornya seperti Taufik Lubis, Suparjo, Suwarno, Parlin Siagian, Nobon dll.

Talenta Ricky terlihat menonjol dalam babak 6 Besar tersebut meski lebih banyak bermain sebagai pengganti.

Sayang PSMS gagal melangkah ke final karena kalah bersaing dengan Persiraja dan Persipura.

Selepas memperkuat PSMS Jr di Suratin Cup, memperkuat PSMS di 6 Besar Divisi Utama PSSI 1980 dan Kejuaraan Sepakbola Junior ASEAN 1980, Ricky Yacob hijrah ke Arseto.

Bersama Edy Harto, ia direkrut Arseto yang merupakan klub milik Sigit Harjojudanto, putra mantan Presiden RI Soeharto yang waktu bermarkas di Jakarta kemudian hijrah ke Solo.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x