Beredar Surat Undangan Pelantikan Pj Bupati Tapteng, Yetti Sembiring Gantikan Bakhtiar Ahmad Sibarani?

22 Mei 2022, 19:56 WIB
Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Yetti Sembiring /Antara

JURNAL MEDAN - Beredar surat undangan gladi resik dan pengambilan sumpah jabatan Penjabat (Pj) Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) dari Pemprovsu.

Dalam surat undangan nomor 131/5299/2022 yang ditandatangani oleh Pj Sekda Pemprovsu Afifi Lubis pada tanggal 20 Mei 2022 tersebut ditujukan kepada Yetti Sembiring yang saat ini menjabat sebagai Sekda Tapteng.

Dalam surat itu, Yetti Sembiring diundang untuk mengikuti acara gladi resik dan pengambilan sumpah jabatan serta pelantikan sebagai Penjabat  (Pj) Bupati Tapteng.

Baca Juga: 3 Link Live Streaming Gratis Nonton World Superbike (WSBK) Race 2 Sirkuit Estoril Portugal 22 Mei 2022

"Berdasarkan Surat Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 131/2668/SJ tanggal 20 Mei 2022 perihal Pelaksanaan Pelantikan Penjabat Bupati-Wali Kota, dengan ini Saudara/i untuk hadir mengikuti acara gladi resik dan pengambilan sumpah jabatan serta pelantikan sebagai Penjabat Bupati Tapanuli Tengah," demikian petikan isi surat undangan tersebut.

Dalam surat itu juga dijelaskan, Yetti Sembiring diundang untuk hadir pada hari Senin 23 Mei 2022.

Pelaksanaan gladi resik dalam undangan itu disebutkan akan dilangsungkan di Aula T Rizal Nurdin Jalan Jenderal Sudirman No 41 Medan pada pukul 16.00 WIB.

Sementara pelantikan dan pengambilan sumpah akan dilangsungkan pada tanggal 24 Mei 2022.

Baca Juga: Ternyata Ini Keutamaan Puasa Sunnah Senin, Salah Satunya Jadi Kunci Sukses Meraih Cita dan Cinta

Sebagaimana diketahui, jabatan Bupati Tapteng yang dijabat oleh Bakhtiar Ahmad Sibarani berakhir pada hari ini, Minggu 22 Mei 2022.

Bakhtiar bersama Darwin Sitompul dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tapteng pada 22 Mei 2017.

Bakhtiar sendiri merupakan putra asli Tapteng. Dikutip dari wikipedia ia lahir di Barus pada 2 November 1984.

Baca Juga: Niat Puasa Sunnah Senin Tulisan Arab Latin Lengkap Terjemahan Indonesia dan Keutamaannya

Dilepas Ribuan Masyarakat

Sebelum masa jabatannya berakhir, Bakhtiar Ahmad Sibarani dilepas oleh ribuan masyarakat di Pantai Indah Pandan.

Pada kesempatan itu Bahktiar menyampaikan permohonan maaf apabila ada yang kurang berkenan selama ia menjabat Bupati Tapteng.

"Izinkan kami memohon dimaafkan. Kami sudah berusaha sebagai putra daerah, orang yang lahir dan dibesarkan di sini," kata Bakhtiar, 20 Mei 2022.

Baca Juga: Jadi Sorotan WHO, Ini Asal-usul Penyakit Cacar Monyet Langka yang Kini Menyebar di AS

Bakhtiar mengatakan selama ia menjabat pembangunan jalan hampir merata.

Adapun yang belum kata Bakhtiar dikarenakan keterbatasan anggaran.

"Hampir rata-rata jalan di Tapanuli Tengah sudah terbangun, kalau yang belum itu karena keterbatasan anggaran," katanya.

Bakhtiar pada kesempatan itu juga menyampaikan harapannya.

"Kalau program kami bagus lanjutkan," jelas Bakhtiar," ujarnya.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba

Tags

Terkini

Terpopuler