Menparekraf Sandiaga Uno Memuji Potensi Raksasa Danau Toba, Sektor Ekonomi Kreatif Jadi Sorotan

- 20 Juli 2023, 22:58 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno saat mengunjungi Sumatera Utara| Foto: Instagram
Menparekraf Sandiaga Uno saat mengunjungi Sumatera Utara| Foto: Instagram /

JURNAL MEDAN - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memuji potensi raksasa yang dimiliki Danau Toba di Provinsi Sumatera Utara.

Sandiaga melihat potensi besar pada sektor Ekonomi Kreatif yaitu pada subsektor kriya.

"Potensi tersebut dapat dimanfaatkan sebagai peluang pengembangan usaha oleh pelaku ekonomi kreatif," ucap Sandiaga saat mengunjugi Kabupaten Toba, Sumatera Utara.

Baca Juga: Pemain PSMS Tak Masalah Stadion Teladan Revitalisasi, Pindah Kandang Oke, Joko Susilo: Yang Penting Semangat!

Sandiaga menyebutkan dengan bekal kreativitas dan inovasi, pelaku ekonomi kreatif dapat memanfaatkan teknologi untuk menjangkau pasar yang lebih luas.

Sandiaga mengunjungi wilayah tersebut dalam rangka Workshop Kata Kreatif Indonesia.

Ini merupakan program prioritas dari Kementerian Pariwisata Ekonomi dan Kreatif yang membangun strategi pengembangan dari Desa ke Kota.

Salah satunya dengan memperkuat daerah dan Desa dalam mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan strategi ekonomi domestik.

Baca Juga: Penduduk Miskin Sumut Turun, Per Maret 2023 Jumlahnya Berada di Angka 1,24 Juta

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x