Bawaslu Pantau Kesiapan PSU di Sabu Raijua, Pilkada Diulang 100 Persen dengan Dua Paslon

- 30 Mei 2021, 22:09 WIB
Ketua Bawaslu RI Abhan.
Ketua Bawaslu RI Abhan. / (Ogen)/

JURNAL MEDAN - Ketua Bawaslu RI Abhan memastikan Bawaslu Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Bawaslu Kabupaten Sabu Raijua siap mengawasi Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Sabu Raijua pascaputusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Salah satu fokus kesiapan PSU di Sabu Raijua menurut Abhan adalah kesiapan anggaran. Anggaran, kata dia, harus dipastikan bisa mencukupi kebutuhan pelaksanaan kegiatan pengawasan PSU sehingga tidak terkendala.

Abhan juga meminta anggaran yang telah cair dari Hibah APBD dikelola sebaik-baiknya.

Baca Juga: Fabio Quartararo: Saat Melintasi Tikungan 9 Saya Memikirkan tentang Jason

"Saya berharap APBD bisa dikelola dengan mengedepankan prinsip efektif, efesien dan akuntabel," ujar Abhan di Kantor Bawaslu NTT, Kupang, Sabtu 29 Mei 2021.

Abhan juga meminta jajaran pengawas dari Bawaslu NTT dan Kabupaten Sabu Raijua bisa memastikan sejumlah hal krusial.

Diantaranya kesiapan jajaran pengawas ad hoc, mendapatkan pembekalan, dan bimbingan teknis yang cukup sebagai bekal dalam melakukan pengawasan di lapangan.

"Tidak lupa juga penyelenggara harap tetap memperhatikan prokes dalam melaksanakan tugas-tugas pengawasan," tegasnya.

Baca Juga: Keluarga Besar MotoGP Berduka Kehilangan Jason Dupasquier

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x