Jurnal Medan dapat Penghargaan dari DKPP

- 14 Juni 2021, 20:08 WIB
Keterangan Foto: Ketua DKPP Prof. Muhammad (paling kiri), Ketua DKPP periode 2012 - 2017 Jimly Asshiddiqie (kedua), Anggota DKPP Dr. Alfitra Salamm (tengah), Anggota Dewas KPK Dr. Harjono (keempat), Anggota Bawaslu RI Ratna Dewi Pettalolo (paling kanan).
Keterangan Foto: Ketua DKPP Prof. Muhammad (paling kiri), Ketua DKPP periode 2012 - 2017 Jimly Asshiddiqie (kedua), Anggota DKPP Dr. Alfitra Salamm (tengah), Anggota Dewas KPK Dr. Harjono (keempat), Anggota Bawaslu RI Ratna Dewi Pettalolo (paling kanan). /Humas DKPP

JURNAL MEDAN - Portal berita Jurnal Medan yang merupakan bagian Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) mendapatkan penghargaan dari Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

Penghargaan diberikan untuk dedikasi dan partisipasi Jurnal Medan dalam pemberitaan Kepemiluan, khususnya publikasi kinerja DKPP.

"Terima kasih kami ucapkan kepada tim Jurnal Medan untuk dedikasi dan publikasinya," kata Ketua DKPP Muhammad saat memberikan penghargaan di acara perayaan HUT DKPP ke-9 di Gedung DKPP, Jakarta, Senin 14 Juni 2021.

Baca Juga: Jimly Asshiddiqie: DKPP Itu Unik, Mahkamah Etik Pertama di Dunia

Menurut Muhammad, publikasi dan pemberitaan tentang etika penyelenggara pemilu sangat penting di era demokrasi yang semakin terbuka.

Selain itu, peran DKPP selama 9 tahun mengawal dan menegakan integritas penyelenggara pemilu juga telah mendapat apresiasi dari banyak pihak, khususnya dari Bawaslu dan KPU.

"Tanpa dukungan dari teman-teman media kami tak bisa melakukannya. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan media yang selama ini membantu dalam menjaga integritas pemilu dan tanggung jawab DKPP mengawal dan menjaga kemandirian serta profesionalitas penyelenggara," jelas Muhammad.

Anggota DKPP Alfitra Salamm mengatakan media dapat terus menyampaikan pesan-pesan kepada penyelenggara pemilu agar menjaga kode etik.

"Karena siapa saja penyelenggara bisa dapat pelanggaran etik ini," kata Alfitra.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x