Survei: Tingkat Keterpilihan Prabowo Sebagai Capres Melejit, Ungguli Ganjar dan Anies, Termasuk Efek Joman

- 22 Februari 2023, 00:54 WIB
Tingkat keterpilihan Prabowo Subianto melejit
Tingkat keterpilihan Prabowo Subianto melejit /Instagram Prabowo Subianto

JURNAL MEDAN - Hasil survei jajak pendapat Geopolitik Riset Center (GRC) menyatakan Prabowo Subianto memiliki tingkat keterpilihan tertinggi diantara para Capres yang ada saat ini.

Prabowo Subianto unggul jauh dari Capres populer lainnya yang juga memiliki tingkat keterpilihan tinggi seperti Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Airlangga Hartarto.

Survei dan jajak pendapat GRC dilakukan terhadap 2200 Warga Negara Indonesia (WNI) yang berusia di atas 17 tahun dan terdapat di 34 provinsi.

Baca Juga: Jarimu Awasi Pemilu, Komunitas Digital Garapan Bawaslu Melawan Hoaks, Sarana Literasi Hingga Aduan Konten

Responden dipilih secara proposional didasarkan pada Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2019 dan jajak pendapat berlangsung pada 4-18 Februari 2023.

Direktur Eksekutif GRC Alfian Septiansyah mengatakan jika Pilpres digelar hari ini, maka keterpilihan Prabowo Subianto paling tinggi dipilih sebanyak 30,2 persen responden.

Setelah itu Ganjar Pranowo 15,1 persen; Airlangga Hartarto 14,2 persen; Anies Baswedan 6,1 persen; Puan Maharani 5,1 persen; dan Andika Perkasa 4,2 persen.

Berikutnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) 3,1 persen; Sandiaga Uno 2,1 persen; dan Muhaimin Iskandar 1,2 persen.

Baca Juga: Bawaslu-BSSN Bentuk CSIRT Guna Mendukung Keamanan Siber Pemilu 2024

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x