Profil Shunsuke Nakamura, Legenda Hidup J.League, Pemilik Kaki Kiri Mematikan yang Pernah Bersinar di Eropa

- 24 Desember 2022, 14:17 WIB
Shunsuke Nakamura, legenda hidup J.League dan mantan bintang Asia yang pernah bersinar di Eropa pensiun. Eks playmaker Celtic kini menjadi pelatih
Shunsuke Nakamura, legenda hidup J.League dan mantan bintang Asia yang pernah bersinar di Eropa pensiun. Eks playmaker Celtic kini menjadi pelatih /Instagram Shunsuke Nakamura

Nakamura juga terpilih menjadi MVP alias Pemain Terbaik J1 League 2000.
Selain itu, Nakamura juga menjalani debutnya di timnas Jepang pada tahun ini.

Ia diturunkan pelatih Philippe Troussier pada laga Kualifikasi Piala Asia 2000 melawan Singapura, 13 Februari 2000.

Nakamura kemudian mencetak gol pertamanya untuk Samurai Biru pada laga berikutnya di Kualifikasi Piala Asia 2000, yaitu kontra Brunei Darussalam pada 16 Februari 2000, mencetak gol pada menit ke-45 dalam kemenangan 9-0 timnas Jepang melawan Brunei.

Pada putaran final, Nakamura berhasil membawa Jepang meraih gelar Piala Asia 2000 dengan mengalahkan Arab Saudi di final. Nakamura masuk ke dalam Tim Terbaik turnamen.

Baca Juga: MENOLAK LUPA, PSMS Medan Plus Pernah Kalahkan Ajax Amsterdam di Stadion Teladan 47 Tahun Lalu

Absen di Piala Dunia 2002

Tahun 2002, Nakamura pernah berada di persimpangan kariernya sebagai pesepakbola.

Saat itu, secara mengejutkan ia tak dipanggil memperkuat Samurai Biru ke Piala Dunia 2002 yang dihelat di Korea Selatan dan Jepang.

Tak dipanggil oleh negaranya sendiri saat menjadi tuan rumah Piala Dunia 2002 sangat menyakitkan bagi Nakamura yang sebenarnya memiliki kapasitas.

Nakamura pun merasa bahwa ia harus hengkang ke Eropa untuk mengembangkan permainannya sekaligus membuktikan kemampuannya.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x