4.142 Tenaga Kesehatan di Sumatera Utara Telah Disuntik Vaksin Covid-19

- 24 Januari 2021, 20:45 WIB
Ilustrasi penyuntikan vaksin Covid-19
Ilustrasi penyuntikan vaksin Covid-19 /ANTARA/Jojon

JURNAL MEDAN- Sebanyak 4.142 tenaga kesehatan di Provinsi Sumatera Utara, hingga Minggu 24 Januari 2021 telah divaksinasi Covid-19.

Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara, dr Aris Yudhariansyah mengatakan ribuan tenaga kesehatan yang telah divaksin tersebut berasal dari Kota Medan, Kota Binjai dan Kabupaten Deli Serdang.

"Jumlah itu merupakan data vaksinasi yang dilakukan hingga Jumat kemarin," kata Aris seperti dilansir Antara, Minggu 24 Januari 2021 malam.

Baca Juga: Link Live Streaming Pertandingan Piala FA: Manchester United VS Liverpool, Klik Disini!

Aris merincikan jumlah tersebut terdiri dari 2.783 orang untuk Kota Medan, 389 orang untuk Kota Binjai dan 970 orang untuk Kabupaten Deli Serdang.

Untuk total SDM kesehatan yang akan dilakukan vaksinasi, kata Aris, ada sebanyak 5.285 orang.

Akan tetapi dari jumlah itu 662 di antaranya ditunda dan 481 lainnya batal melaksanakan vaksinasi.

Baca Juga: Mendapat Serangan Rasis, Natalius Pigai: Era Jokowi dan PDIP Rasis Semakin Masif Diproduksi

"Untuk di Medan terdapat 164 orang yang ditunda dan 134 batal. Kemudian di Binjai ada 71 orang yang ditunda dan 100 orang batal. Sedangkan Deli Serdang ada 427 orang yang vaksinasinya ditunda dan 247 orang batal," jelasnya.

Aris menjelaskan, untuk di Sumut sejauh ini persentase cakupan vaksinasi baru mencapai 5,8 persen dari total seluruh penduduk.

Sementara Kota Medan sendiri baru 15,3 persen, Binjai 14,9 persen dan Deli Serdang 18,5 persen.

Baca Juga: Cek Fakta: Ada Diagram Chip 5G Pada Vaksin Covid-19, Yuk Masyarakat Jangan Bodoh

"Untuk Medan, Binjai dan Deli Serdang ini, sebetulnya sasaran vaksinasi kita ada sebanyak 71.241 orang. Namun dari jumlah status registrasi ulang sebanyak 66.394 orang, 65.748 orang diantaranya telah bersedia dan 646 lainnya berhalangan," katanya.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x