Survei INES: 64,4 Persen Pemilih Dapat Informasi Politik-Pemerintahan Dari Medsos, Airlangga Capres Terpopuler

- 16 November 2022, 19:52 WIB
Airlangga Hartarto bersama Presiden AS Joe Biden menghadiri KTT G20 di Bali
Airlangga Hartarto bersama Presiden AS Joe Biden menghadiri KTT G20 di Bali /Screenshot

JURNAL MEDAN - Survei terbaru Indonesia Network Election Survei (INES) menyatakan 64,4 persen pemilih di Pemilu 2024 mendapatkan informasi politik dan pemerintahan dari media sosial (medsos).

Survei INES juga menemukan fakta 69,3% responden merupakan pengguna aktif medsos, sementara 20,9% merupakan pengguna medsos pasif dan 9,8% tidak aktif.

Survei INES dilakukan terhadap 2180 sampel dari 400 kabupaten/kota di Indonesia yang sudah memiliki hak pilih saat penelitian/survei dilakukan melalui kuesioner dan observasi.

Baca Juga: Parpol Ngeluh Metode Sampling Krejcie-Morgan Saat Verfak, Begini Penjelasan KPU dan Bawaslu

Terkait popularitas Capres, hasil survei INES menyatakan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto memiliki elektabilitas tertinggi.

Direktur Executive INES Nugrahaeni Kartika Dewi mengatakan hasil penelitian menemukan empat faktor yang mempengaruhi perilaku memilih Presiden dan Wakil Presiden.

Pertama, pemilih yang memilih berdasarkan personal kandidat sebanyak 45,7%, meliputi rekam jejak kepemimpinan, kemampuan menjalin relasi dengan masyarakat dan lawan politik, kharisma, kewibawaan, ketegasan, penampilan fisik, dan kelincahan.

Kedua, 25,6% memilih presiden dan wapres berdasarkan visi, misi dan program kerja. Ketiga, 10,9% memilih karena kesamaan identitas sosial dengan kandidat dan ketidaksukaan terhadap kandidat presiden dan wapres yang lain.

Baca Juga: Soal Nomor Urut Pemilu 2024, Parpol Lama dan Baru Terpecah, Muncul Isu Diskriminasi dan Demokratisasi

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x