Resep Sop Iga Bakar, Cocok Jadi Menu Spesial Idul Adha 2022 untuk Keluarga dan Saudara

29 Juni 2022, 17:26 WIB
Sop Iga Bakar /Instagram

JURNAL MEDAN - Resep sop iga bakar yang cocok jadi menu spesial Idul Adha 2022 untuk keluarga dan saudara.

Sop iga bakar adalah makanan favorit masyarakat Indonesia karena rasanya yang khas dengan ragam bumbu.

Menu sop iga bakar juga kerap dijumpai di berbagai restoran dengan rasa yang disesuaikan dengan ragam kuliner Nusantara.

Baca Juga: Resep Dendeng Balado, Jadikan Menu Spesial Keluarga di Idul Adha 2022

Berikut ini resep sop iga bakar yang dilansir akun Instagram @dewi.yuliana23 via @inspirasimasakdaging.

Bahan-bahan

• 1 kg iga sapi, cuci bersih, rebus sebentar di air yang sudah mendidih, buang airnya tiriskan, rebus kembali dengan air yang baru, buang busa yang mengapung

• Tambahkan 1/2 buah bawang bombay iris kasar, 1 batang daun bawang iris kasar, 3 batang seledri iris kasar, rebus sampai empuk, angkat iga, sisihkan kaldunya

Baca Juga: Resep Asem asem Iga Sapi, Cocok Jadi Menu Spesial Keluarga di Idul Adha 2022

Bumbu ungkep iga (haluskan)

• 5 siung bawang putih

• 6 butir bawang merah

• Sedikit jahe, lengkuas, dan kunyit

• 3 butir kemiri sangrai

• 1 sdt ketumbar sangrai

Bumbu tambahan

• 4 Iembar daun jeruk

• 3 Iembar daun salam

• 1 sdt air asam Jawa

• Garam, kaldu jamur, merica dan sdkit gula merah

• 2-3 sdm kecap manis

• Sedikit margarin/mentega

Baca Juga: Resep Semur Daging Betawi untuk Idul Adha 2022, Taburi Bawang Goreng Bikin Aroma Khas Makin Kuat dan Gurih

Bumbu kuah (haluskan)

• 5 siung bawang putih
• 3 butir bawang merah
• Sedikit jahe dan pala bubuk merica hitam/putih
• 2 cm kayu manis
• Daun bawang iris
• Bawang merah dan putih goreng
• Sayuran sesuai selera (wortel, kentang, buncis, dan kol).

Cara membuat

1. Ungkep iga dengan bumbu halus dan bumbu tambahan kecuali kecap dan margarin, beri air sampai agak terendam.

Baca Juga: Resep Iga Bakar Madu Saus Kacang untuk Idul Adha 2022, Tambah Pelengkap Acar dan Kentang Goreng Makin Mantap!

2. Masak sampai bumbu meresap dan air menyusut (cek rasa sesuaikan selera), beri kecap manis aduk rata dan masak Iagi sebentar sampai mengering

3. Panaskan teflon/wajan datar beri sedikit margarin, panggang iga dengan api sedang cenderung kecil sampai kecoklatan

Kuah

1. Tumis bumbu halus, kayu manis dan irisan daun bawang sampai benar-benar matang, masukkan ke dalam air kaldu rebusan iga

2. Beri sedikit bawang merah dan putih goreng, bumbui garam, kaldu jamur dan sedikit gula, masukkan sayuran dimulai dari yang keras dulu, masak semua sampai matang.

Baca Juga: Menu Idul Adha, Resep Sate Kambing Rempah, Sajian Aroma yang Khas dan Rasa Lezat untuk Keluarga

3. Sajikan iga bakar dan kuah dengan taburan bawang goreng. Jangan lupa sambal dan jeruk nipisnya

Selamat mencoba.***

Editor: Arif Rahman

Tags

Terkini

Terpopuler