Profil Erick Thohir, Calon Ketua Umum PSSI yang Didukung Anak Presiden

- 11 Februari 2023, 19:43 WIB
Erick Thohir, salah satu calon kuat ketua umum PSSI
Erick Thohir, salah satu calon kuat ketua umum PSSI /Humas Kementerian BUMN/

JURNAL MEDAN - Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI akan bergulir pada 16 Februari 2023. Salah satu kandidat kuat ketua umum PSSI yang baru adalah Erick Thohir.

Berikut ini profil Erick Thohir yang dikenal sebagai pebisnis dan hingga kini sukses menjabat sebagai menteri.

Saat ini Erick Thohir merupakan menteri BUMN yang juga menjadi pemilik saham Persis Solo. Anak Presiden RI Kaesang Pangarep ikut memberikan dukungan profil Erick sebagai pemimpin PSSI.

Baca Juga: Prabowo, Airlangga, Erick Thohir, Hingga Sandiaga Uno Full Senyum, Maju Capres dan Cawapres Tak Perlu Mundur

"Kita, yang tadi Pak Teddy (Tjahjono, Direktur PT Persib Bandung) bilang, meskipun pak menteri baru satu tahun di Persis, tapi impact untuk Persis sangat luar biasa," ujar Kaesang.

"Jadi, beliau bakal bisa memimpin PSSI," tegasnya.

Ada banyak wirausahawan atau pengusaha Indonesia yang menginspirasi banyak orang. Erick Thohir mungkin salah satunya.

Bagi yang belum mengetahu sepak terjang Erick Thohir, Pemilik Mahaka Group ini dikenal sebagai pengusaha yang sukses sebelum menjadi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet Indonesia Maju.

Baca Juga: SAH, Erick Thohir dan Anindya Bakrie Jadi Bos Baru Oxford United, Pegang Saham Mayoritas 51 Persen

Di usia yang masih relatif muda, Erick bisa menjadi pengusaha yang disegani beserta menteri yang patut diperhitungkan.

Walau terlahir dari keluarga pebisnis, Erick Thohir tidak menjalani jalan hidup yang mudah untuk menjadi seorang pengusaha sukses.

Dia perlu bekerja keras dan cerdas untuk bisa mencapai keberhasilan seperti sekarang ini.

Mungkin sudah banyak yang tahu bahwa Erick Thohir memiliki minat yang tinggi pada olahraga khususnya basket.

Baca Juga: Eks Presiden Inter Milan Mendaftar Calon Ketum PSSI Ditemani Kaesang Pangarep, Atta Halilintar, dan Bos Persib

Dari kegemarannya itu, Erick pernah menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) periode 2006-2010.

Ia menjabat sebagai Presiden Asosiasi Bola Basket Asia Tenggara (SEABA) selama dua periode yakni 2006-2010 dan 2010-2014.

Selain itu, dia menjadi orang Asia pertama yang memiliki klub National Basketball Association (NBA) dengan membeli saham Philadelphia 76ers.

Untuk klub bola basket di Indonesia, Erick memiliki dua klub yakni Satria Muda Britama dan Indonesia Warriors.

Baca Juga: Tips Auto Win Buat yang Baru Main Marvel Snap! Ada Juga Kode Redeem FF Free Fire Hari Ini 11 Februari 2023

Tidak hanya olahraga basket, Erick juga membeli saham mayoritas klub sepakbola asal Amerika Serikat yang berbasis di Washington D.C yakni D.C. United pada Juli 2012.

Setahun selanjutnya, Erick Thohir dan dua pengusaha tanah air lainnya yakni Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo, berhasil mengakuisisi saham Inter Milan sebesar 70 persen.

Nama Erick Thohir seketika mencuat di dunia persepakbolaan dunia setelah membeli Inter Milan.

Hanya saja ia melepas seluruh saham Inter Milan miliknya ke perusahaan investasi asal Hong Kong, LionRock Capital pada tahun 2019.

Baca Juga: Build Tersakit Fredrinn, Hero Baru Moonton Buat Gampang Push Rank, Ada Juga Kode Redeem FF Hari Ini

Selain itu, Erick Thohir juga menduduki jabatan sebagai komisaris dari klub sepak bola Persib Bandung bersama lima pemilik lainnya yakni Umuh Muchtar, Kuswara S. Taryono, Zainuri Hasyim, Iwan Dermawan, dan Yoyo S. Adiredja.

Pada 23 Oktober 2019, Presiden Joko Widodo menyertakan Erick Thohir sebagai Menteri BUMN dalam jajaran Kabinet Indonesia Maju (2019–2024).

Salah satu gebrakan pria kelahiran 1970 ini adalah menunjuk Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai Komisaris Utama PT Pertamina.

Menurut Erick Thohir, Ahok bisa jadi sosok pendobrak untuk memimpin perusahaan BUMN sekelas Pertamina.

Baca Juga: 10 Menu Murah di Asia, Street Food yang Membuat Lidah Bergoyang, Ada Nasi Goreng Hingga Isaw

Tak berhenti sampai situ, Erick Thohir juga tidak segan memberhentikan Direktur Utama PT Garuda Indonesia, I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra atau Ari Askhara, yang kasusnya sempat menghebohkan publik.

Pria itu terbukti menyelundupkan komponen Harley Davidson yang telah merugikan negara sampai 1,5 miliar rupiah.

Tentu gebrakan Erick Thohir tidak berhenti di situ karena beliau masih menjabat sebagai Menteri BUMN sampai sekarang.

Mampukah Erick Thohir melakukan gebrakan di PSSI sehingga sepakbola Indonesia berprestasi dan meraih trofi juara? *** 

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah