Nol Kasus Positif Corona dan Sembuh di Tapanuli Selatan Pada 9 Februari 2021

- 9 Februari 2021, 23:03 WIB
Ilustrasi virus Covid-19*/
Ilustrasi virus Covid-19*/ /Pixabay.com/

JURNAL MEDAN - Data Satuan Tugas Covid-19 mencatat nol kasus positif di Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, pada Selasa, 9 Februari 2021.

Artinya jumlah kasus positif masih menggunakan data sehari sebelumnya yakni terdapat 244 kasus positif.

"Kondisi untuk 24 jam terakhir sesuai laporan petugas kecamatan tidak ada kasus baru positif bertambah," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 dilansir Antara, Selasa malam, 9 Februari 2021.  

Baca Juga: Kiriman Doa dan Berkah Bacaan Alquran dari Santri Ponpes, Makam Ustadz Maheer Dekat Dengan Syekh Ali Jaber

Baca Juga: Penerima Vaksin di Simalungun: Tak Ada Efek Samping, Cuma Ngantuk dan Lapar

Nol kasus juga tercatat pada data pasien sembuh atau isolasi mandiri selesai. Sehari sebelumnya tercatat sebanyak 236 pasien dinyatakan sembuh.

"Jumlahnya tidak bertambah," ujar jubir tersebut.

Sejauh ini terdapat 5 korban meninggal dunia dalam kasus positif Covid-19 di wilayah Tapanuli Selatan, terhitung sejak pandemi melanda Maret 2020 silam.

"Hanya saja berstatus suspek sebelumnya nihil tercatat satu orang, yang kontak erat 90 orang, dan yang tercatat yang sudah meninggal dunia 5 orang," jelasnya.

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah