Investigasi KGM HKBP Terbitkan Rekomendasi Penyelamatan Hutan dan Lingkungan di Sekitar Danau Toba

- 14 Mei 2021, 14:55 WIB
2 lokasi di Kota wisata Parapat kembali di landa banjir di duga gunung telah gundul
2 lokasi di Kota wisata Parapat kembali di landa banjir di duga gunung telah gundul /Feri Ndraha

JURNAL MEDAN - Investigasi Komite Gereja dan Masyarakat (KGM) HKBP dengan mitranya terkait banjir bandang di Parapat, Simalungun, Sumatera Utara, pada 13 Mei 2021 menyatakan terjadinya dampak penurunan kualitas lingkungan hidup dan hutan di sekitar Danau Toba.

Investigasi itu menyatakan banjir bandang serupa sudah terjadi beberapa kali. Misalnya pada Desember 2018, Februari 2019, Juli 2020, yang mengakibatkan kerugian material di pihak masyarakat, termasuk terganggunya arus lalu lintas di daerah tersebut.

"Kami mempelajari bahwa banjir-banjir bandang ini memiliki kaitan yang erat dengan aktivitas penebangan hutan di Sitahoan dan kawasan hutan Sibatuloting," demikian keterangan KGM HKPB, Jumat 14 Mei 2021.

Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 7,2 Guncang Nias Barat, Getaran Terasa Hingga Banda Aceh

Investigasi itu juga menyatakan aktivitas penebangan hutan diantaranya dilaksanakan untuk kepentingan hutan tanaman industri (penanaman eukaliptus), pemanfaatan kayu dan basil hutan oleh para pengusaha lokal, ditambah oleh aktivitas pertanian masyarakat dalam skala yang jauh lebih
kecil.

Di Sualan sampai Tanjung Dolok, Parapat, terdapat sejumlah aliran sungai yang sumber airnya berasal dari Sitalhoan dan Kawasan Hutan Sibatuloting.

Kini, bila hujan deras terjadi, sungai-sungai kecil ini akan meluap dan membawa material lumpur dan bebatuan yang sangat mengancam, seperti yang sudah terjadi berulang kali, sebagaimana disebutkan di atas.

Jika degradasi hutan terus berlangsung, banjir bandang di kawasan ini akan semakin sering terjadi.

Baca Juga: 8 Provinsi di Sumatera Terancam Banjir-Longsor. Diprakirakan Terjadi Jumat-Sabtu Besok

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x