Eks Muba Babel United Wira Satria Doakan PSMS Medan di HUT Ke 72 Tahun Sukses dan Kembali ke Liga 1

- 21 April 2022, 23:29 WIB
Eks Muba Babel United Wira Satria Doakan PSMS Medan Kembali ke Liga 1
Eks Muba Babel United Wira Satria Doakan PSMS Medan Kembali ke Liga 1 /Instagram



JURNAL MEDAN - Mantan pemain PSMS Medan dan Muba Babel United, Wira Satria memberikan dukungan dan doa untuk tim Ayam Kinantan yang pada hari ulang tahun HUT ke 72 Tahun agar dapat balik ke Liga 1.

Mantan pemain Muba Babel United asal Serbelawan di Liga 2 musim lalu mendokan agar tim PSMS Medan yang saat ini tepat berumur 72 Tahun agar semakin sukses.

"Saya mengucapkan selamat ulang tahun (HUT) ke 72 untuk tim PSMS Medan semoga sukes selalu, Horass," ucap Wira Satria kepada Jurnal Medan.

Baca Juga: HUT PSMS Medan, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi 'Pede' Sebut Pasukan Ayam Kinantan Pasti Bangkit

Pemain yang pernah memperkuat PSMS Medan pada tahun 2019-2020 berharap tim Ayam Kinantan agar dapat kembali naik kasta ke Liga 1 Indonesia musim depan.

"Saya berharap PSMS Medan semakin sukses dan jaya selalu serta dapa t kembali ke kompetisi Liga 1 Indonesia musim depan," kata Wira Satria.

Musim lalu mantan pemain PSMS Medan itu membela Muba Babel United dan berhasil bertahan di Liga 2 untuk musim 2022.

pBaca Juga: PSMS Medan Genap Berumur 72 Tahun, Legimin Raharjo: Selamat Ulang Tahun Ayam Kinantan, Wajib Liga 1 RIBAK SUDE

Senada dengan Wira Satria, mantan kapten tim Ayam Kinantan, Legimin Raharjo juga berharap PSMS Medan di Liga 2 musim dapat promosi ke Liga 1.

Legenda PSMS Medan itu meminta doa dan dukungan para suporter tim Ayam Kinantan agar berhasil menciptakan sejarah baru dan balik lagi ke Liga 1.

"Mari sama-sama kita dukung tim Ayam Kinantan untuk mengukir sejarah baru, PSMS Medan wajib promosi ke Liga 1," ujar Legimin.

Baca Juga: I Putu Gede Diperkenalkan Sebagai Pelatih PSMS Medan Hari Ini, Berikut Rekam Jejak Eks PSS Sleman Musim Lalu

Mulai berdirinya pada tanggal 21 April 1950, PSMS Medan merupakan salah satu klub yang memiliki prestasi di Indonesia.

Pada era perserikatan tim kebanggaan Medan tercatat beberapa kali meraih juara dan mencatatkan sejarah di turnamen Asia.

Namun semenjak berganti menjadi Liga Indonesia, PSMS Medan belum banyak meraih prestasi yang bisa dibanggakan oleh pendukung tim Ayam Kinantan.

Baca Juga: Profil I Putu Gede, Eks PSS Sleman yang Segera Gabung PSMS Medan untuk Liga 2 2022, Target PROMOSI Harga Mati

PSMS Medan hanya mampu keluar sebagai runner up Liga 1 Indonesia pada tahun 2007 dan menjuarai Copa Djie Sam Soe serta Piala Kemerdekaan tahun 2015.***

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x