Operasi Lilin Toba 2022, Kapolres Tapsel dan Kabid Propam Polda Sumut Tinjau Pos di Parsariran

- 26 Desember 2022, 15:39 WIB
Operasi Lilin Toba 2022
Operasi Lilin Toba 2022 /Tanzielal Aziezir/Jurnal Medan

 

JURNAL MEDAN - Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni dampingi Kabid Propam Polda Sumut Kombes Pol Rahmat Budi Handoko meninjau pelaksanaan Operasi Lilin Toba 2022.

AKBP Imam Zamroni dan Kombes Pol Rahmat Budi Handoko langsung terjun ke Posko Operasi Lilin Toba 2022 di Parsariran Kabupaten Tapsel, Senin 26 Desember 2022.

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni mengatakan peninjauan Pos Pengamanan dalam rangka Operasi Lilin Toba 2022 ini sangat penting, karena untuk melihat langsung kesiapan seluruh personel yang bertugas.

"Guna terciptanya keamanan yang Kondusif, sekaligus memberikan bingkisan Natal kepada Personil, di Pos Pengamanan sebagai tanda kepedulian juga pemberi semangat," ujar AKBP Imam Zamroni.

Baca Juga: JPPR dan KIPP Minta Tahapan Pemilu 2024 Sesuai Jadwal, Dorong Keterbukaan Informasi di Tengah Kontoversi

Senada dengan Kapolres Tapsel, Kabid Propam Polda Sumut Kombes Pol Rahmat Budi Handoko menegaskan agar seluruh personel yang bertugas harus disiplin.

"Petugas yang sedang bertugas agar benar-benar dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan SOP yang telah berlaku," katanya.

Adapun pos pengamanan Ops Lilin Toba 2022 ini diharapkan dapat menjaga kamtibmas dan kamseltibcar lantas di wilayah hukum Polres Tapsel selama perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Baca Juga: Cerita Bubur Kontestan MasterChef Indonesia Season 10, Chef Renatta Ternyata Masuk Tim Bubur Tidak Diaduk

Halaman:

Editor: Ahmad Fiqi Purba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x