Puskapol: Tak Semua Daerah Rentan Hadapi Calon Titipan (Rekomendasi) Saat Proses Rekrutmen Timsel

- 28 Januari 2023, 19:31 WIB
KPU melakukan rekrutmen Timsel KPU provinsi dan KPUD secara tertutup (closed recruitment)
KPU melakukan rekrutmen Timsel KPU provinsi dan KPUD secara tertutup (closed recruitment) /Arif Rahman/Jurnalmedan.com

JURNAL MEDAN - Studi Pusat Kajian Politik (Puskapol) Universitas Indonesia (UI) menyatakan tidak semua daerah rentan menghadapi persoalan calon titipan (rekomendasi) dalam proses rekrutmen Timsel calon anggota KPU dan KPUD.

Peneliti Puskapol UI Delia Wildianti mengatakan, beberapa daerah tertentu, khususnya daerah yang memiliki dinamika tinggi berpotensi menghadapi persoalan calon titipan saat rekrutmen Timsel.

"Soal titipan atau pun rekomendasi sebetulnya keduanya terkonfirmasi dari hasil studi kami. Tapi itu tidak ada semua daerah, hanya di daerah tertentu yang dinamika politiknya tinggi. Hal itu memungkinkan," kata Delia Wildianti dalam diskusi di Media Center KPU RI, Jumat, 27 Januari 2023.

Baca Juga: Potensi Konflik Saat Rekrutmen Timsel dan Calon Anggota KPUD Tinggi, JPPR Minta KPU Carikan Jalan Keluar

Secara psikologis, menurut Delia, afiliasi seorang calon Timsel dengan parpol atau terkait kepentingan tertentu memang sangat memungkinkan.

Namun kondisi itu tidak terjadi di semua tempat karena pada intinya akan tergantung kepada kualitas Timsel itu sendiri.

Puskapol, kata Delia, mendorong agar KPU membuat semacam komposisi tim yang berimbang.

Contohnya, tidak semua anggota Timsel berasal dari satu daerah.

Baca Juga: Rekrutmen Timsel Harus Transparan dan Akuntabel, KPU Wajib Libatkan Publik Dari Proses Awal Sampai Akhir

Halaman:

Editor: Arif Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x